Home » Kesehatan » Ibu dan Anak » Bumi & Anak: Ciptakan Harmoni dan Gali Potensi dalam Perjalanan Tumbuh Kembang Anak

Bumi & Anak: Ciptakan Harmoni dan Gali Potensi dalam Perjalanan Tumbuh Kembang Anak

Retno Wahyuningtyas

Ibu dan Anak, News

Bumi & Anak Ciptakan Harmoni dan Gali Potensi dalam Perjalanan Tumbuh Kembang Anak

Kelas Bermain Montessori Terbaru di Surabaya

Bincangperempuan.com– Bumi & Anak merupakan kelas bermain yang membantu dalam stimulasi dasar tumbuh kembang anak melalui metode Montessori. Metode ini menekankan pada kemandirian dan keaktifan anak dengan konsep pembelajaran langsung melalui praktik serta permainan kolaboratif.

Kelas Bermain Bumi & Anak sudah resmi dibuka sejak 8 September 2024 di Jl. Kutisari X Blok 10 No 20, Surabaya. Dengan komitmen untuk membersamai orang tua dalam memberikan alternatif pengasuhan anak sedari dini, melalui kelas bermain yang lebih natural dan pendekatan yang menggabungkan kebebasan berekspresi dengan disiplin diri, menciptakan generasi yang cerdas, kreatif, serta berkarakter kuat untuk mencapai potensi maksimalnya masing-masing.

Kami merupakan perusahaan yang berdampak positif bagi tumbuh kembang anak. Kami ingin membagi dampak positif untuk seluruh orang tua dan anak yang dapat kami jangkau,” ujar Ibnu Prayogo Hadi, Komisaris PT. Meraih Ilmu Semesta.

Baca juga: Investasi Pembangunan Bagi Anak Perempuan

Seluruh kelas di Bumi & Anak dirancang sesuai tahapan usia dan menggunakan pendekatan montessori yang merujuk pada kearifan lokal Indonesia. Bahan penguji panca indra atau sensory yang digunakan adalah bahan yang familiar dan dapat ditemui dengan mudah. Kegiatan montessori ini menekankan pada aktivitas natural sehari-hari dibandingkan pada hal-hal mewah melalui pengadaan aparatus/alat kegiatan. Hal tersebut memberikan stimulasi untuk sistem sensori anak sebagai dasar untuk memulai pertumbuhan dan perkembangan untuk dapat melalui tahapan berikutnya.

Kami yakin bahwa melalui pendekatan ini, anak-anak akan tumbuh menjadi pembelajar yang aktif dan mandiri. Anak bisa menjadi lebih paham atas kesalahan yang dilakukannya dan cenderung lebih puas saat berhasil melewatinya,” ujar Ardy Tanto, Direktur Utama dari Bumi & Anak.

Kelas Bermain Bumi & Anak dengan 7 Fasilitator yang terdiri dari 2 Psikolog, 2 Lead Fasilitator, dan 3 Supporter Fasilitator, berkomitmen untuk senantiasa mendukung keterlibatan orang tua dalam tumbuh kembang anak. Selain Fasilitator, Bumi & Anak juga menyediakan fasilitas kelas yang lengkap bagi anak-anak.

“Bumi Anak merupakan tempat awal anak bertumbuh dan melangkah, di sini anak-anak dapat meng-explore berbagai kreativitas yang dapat menumbuhkan potensi sejak dini,” ucap Yoppi Ari selaku Direktur Marketing Bumi & Anak.

Baca juga: Polemik PP 28/2024: Apakah Benar Memicu Kepanikan Moral?

Selain memiliki 3 kelas yang sudah disesuaikan dengan tahapan usia yaitu Kelas Matahari untuk Usia 6-12 Bulan, Kelas Langit untuk Usia 13-23 Bulan, dan Kelas Bumi untuk Usia 2-3 Tahun, Bumi & Anak juga menyediakan layanan lengkap untuk menunjang keseharian anak yang eksploratif dan menyenangkan.

Christine Yunita selaku Founder Bumi & Anak menyampaikan bahwa layanan yang didapatkan berupa Indoor dan Outdoor Playhouse untuk usia 1-5 tahun, layanan Private Consultation bersama Psikolog dan Screening tumbuh kembang anak, Home Playkit yang juga dapat dipesan melalui Instagram @bumianak.indonesia, serta Ebook seputar Child and Parenting yang dapat diakses melalui website esensi.online.

Bumi & Anak berdiri dengan harapan untuk menjadi partner para orang tua di Surabaya dalam mendampingi tumbuh kembang anak melalui penyediaan alternatif tempat bermain anak yang lebih natural untuk membantu stimulasi dasar dan keberlanjutan agar menciptakan generasi yang seimbang serta berkarakter kuat.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Artikel Lainnya

Wajib Kamu Tahu! 19 Kandungan Skincare yang Tidak Boleh Dipakai Bersamaan 

Han Kang, Perempuan Asia Pertama Peraih Nobel Sastra

Han Kang, Perempuan Asia Pertama Peraih Nobel Sastra

Negara Gagal Mengakhiri Femisida

Leave a Comment